Rino juara 1 lomba deklamasi puisi |
Perlombaan Seni Menyambut Pesta Unit St. Agustinus di Seminari San Dominggo
Dalam rangka menyambut pesta unit St. Agustinus, siswa seminari San Dominggo mengadakan kegiatan perlombaan seni yakni deklamasi puisi dan karaoke. Pada Kamis malam, 22 Agustus 2024, di Aula Sesado, Desa Hokeng Jaya, Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur.
Acara yang berlangsung dari pukul 20:30 hingga 22:00 WITA ini dipandu dengan penuh semangat oleh Adrian Wada. Dalam pengantarnya, Adrian mengungkapkan bahwa perayaan ulang tahun ini tidak hanya menjadi ajang perayaan sukacita, tetapi juga bentuk syukur yang diekspresikan melalui seni.
"Lomba karaoke dan deklamasi puisi adalah kegiatan yang mengandung nilai seni. Kita berkumpul di sini untuk menikmati karya seni dari anggota unit sembari bersyukur bersama," ujar Adrian.
Acara dimulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh saudara Egi, dihadiri oleh 1 Romo, 3 Frater, dan 133 siswa penghuni unit St. Agustinus. Sorak sorai dan tepuk tangan yang meriah menambah semarak suasana, menciptakan nuansa kebersamaan yang kental di antara para peserta dan penonton.
Dalam lomba deklamasi puisi, tampil empat peserta dengan penuh percaya diri: Rino, Pamul, Yoin, dan Ars. Sementara itu, lomba karaoke diikuti oleh Paul, Putra, Iwan, dan Yosi. Penampilan mereka mengundang decak kagum dari para penonton yang hadir.
Sukacita para seminaris saat menonton lomba deklamasi puisi dan karaoke |
Yohan Mataubana, juri lomba deklamasi puisi, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap semangat dan kreativitas para siswa seminaris. Ia menyampaikan harapan agar bakat dan kemampuan para peserta terus diasah sehingga menjadi kekuatan unik dalam diri mereka.
"Terima kasih kalian sudah menampilkan kemampuan kalian. Menurut saya, kalian adalah orang-orang yang berani. Teruslah mengasah kemampuan kalian agar kelak menjadi orang-orang sukses," ujarnya di akhir kegiatan.
Rino berhasil meraih juara dalam lomba deklamasi puisi. Dengan penuh rasa syukur, ia mengungkapkan kebahagiaannya atas kesempatan yang diberikan oleh unit St. Agustinus untuk berekspresi di atas panggung.
"Saya senang. Saya bangga. Ini awal bagi saya untuk bisa lebih baik ke depan. Terima kasih teman-teman sudah mempercayakan saya untuk berdiri di panggung," tutur Rino dengan mata berbinar.
Kegiatan perlombaan deklamasi puisi dan karaoke berlangsung lancar dan sukses. Pada akhir acara, Rino dan Paul dinobatkan sebagai juara masing-masing lomba. Acara ini tidak hanya menunjukkan betapa eratnya persaudaraan di Seminari Hokeng, tetapi juga bahwa semangat kebersamaan selalu hadir dalam setiap kegiatan, menciptakan sukacita bagi seluruh anggota.
Dengan diadakannya kegiatan ini, Seminari Hokeng kembali membuktikan bahwa seni dan kreativitas merupakan bagian integral dari kehidupan para seminaris, serta terus menciptakan ruang bagi mereka untuk tumbuh dan berkembang. Perlombaan seni ini pun berakhir dengan kebahagiaan dan kegembiraan yang dirasakan oleh semua yang hadir. (Penulis: Egi Riang Hepat dan Viki Leuweneq, siswa Seminari San Dominggo Hokeng).
0 Komentar